JendelaIndonesia.id – Konsol gim terbaru dari Nintendo, Switch 2, diperkirakan bakal mencetak sejarah sebagai peluncuran konsol video game terbesar dalam industri.
Analis memprediksi, sebanyak 6 hingga 8 juta unit Switch 2 akan tersedia secara global pada hari peluncurannya, yang dijadwalkan pada 5 Juni 2025.
Prediksi tersebut mencuat usai lebih dari 2,2 juta orang di Jepang mendaftar untuk undian pre-order Nintendo Switch 2 melalui layanan My Nintendo Store.
Menurut analis Pelham Smithers dari firma riset Pelham Smithers Associates, tingginya minat di Jepang bisa mencerminkan antusiasme global. Ia menyebut, Jepang menyumbang sekitar sepertiga dari total basis pengguna Switch generasi pertama.
“Dengan 2,2 juta pendaftar di Jepang, bisa diestimasikan bahwa secara global terdapat sekitar 6,6 juta pre-order,” kata Smithers, dikutip dari laporan The Japan Times.
Jika angka tersebut benar, maka Nintendo Switch 2 berpotensi menyalip rekor peluncuran PlayStation 4 dan PlayStation 5, yang masing-masing berhasil terjual sekitar 4,5 juta unit dalam dua bulan pertama sejak rilis.
Tantangan Produksi dan Distribusi
Meski prospek penjualannya menjanjikan, Nintendo menghadapi tantangan dalam hal produksi dan distribusi. Presiden Nintendo, Shuntaro Furukawa, mengakui bahwa tidak semua peminat akan bisa mendapatkan unit Switch 2 saat peluncuran perdana, khususnya di Jepang.
Permintaan tinggi membuat perusahaan menyampaikan permintaan maaf kepada konsumen karena keterbatasan pasokan.
Sementara itu, peluncuran pre-order Switch 2 di Amerika Serikat dan Kanada sempat mengalami penundaan. Hal ini dipicu oleh ketidakpastian tarif impor di era pemerintahan Donald Trump. Untuk mengatasi hal tersebut, Nintendo mengalihkan sebagian produksinya dari China ke Vietnam dan Kamboja.
Langkah ini diambil guna menghindari beban tarif tinggi, yang sempat diumumkan mencapai 46 persen. Dengan beralih ke Vietnam, produk Switch 2 yang akan dijual di pasar AS hanya dikenakan tarif impor sebesar 10 persen. Unit buatan Vietnam pun kini diprioritaskan untuk pasar Amerika Utara.
Selain dari rantai pasokan, peluncuran Switch 2 juga akan didukung oleh sejumlah judul game eksklusif. Salah satu yang sudah dikonfirmasi adalah Mario Kart World, seri lanjutan dari waralaba gim balap populer milik Nintendo.