Hasil EVOS vs ONIC Esports MPL ID S15 Minggu Kelima Hari Pertama

EVOS Esports tampil gemilang dan sukses menumbangkan ONIC 2-0 dalam lanjutan MPL Indonesia Season 15. Zhask Jadi Bintang dalam Match Ini!

Rahel Hardono

Hasil EVOS vs ONIC Esports MPL ID S15 Minggu Kelima Hari Pertama

JendelaIndonesia.id – EVOS tampil gemilang dalam laga lanjutan MPL Indonesia Season 15 Minggu Kelima Hari Pertama dengan menumbangkan Onic Esports dalam dua game langsung.

Duel antara dua tim papan atas ini menjadi panggung pembuktian bagi Alberttt dan rekan-rekannya yang sukses memadukan strategi agresif dengan pemanfaatan hero-hero tak lazim.

Dengan kemenangan ini, EVOS tak hanya mengamankan poin penting, tetapi juga mengirim pesan tegas kepada pesaing bahwa mereka siap bersaing di papan atas dengan strategi out of the box.

Game 1: Fanny Menggila, Zhask Jadi Kunci

Pertandingan pertama antara EVOS dan Onic berlangsung panas sejak menit awal. EVOS tampil percaya diri dengan komposisi yang tidak biasa, mengandalkan Alberttt menggunakan Fanny dan SwayLow yang membawa kejutan dengan pick Zhask—hero yang jarang terlihat di panggung MPL dalam beberapa patch terakhir.

Onic mencoba bermain eksplosif lewat Kairi dengan Hayabusa, Sanz dengan Zhuxin, serta Savero menggunakan Granger.

Sementara itu, EVOS tampil penuh percaya diri lewat Alberttt (Fanny), Erlan (Harith), dan SwayLow (Zhask). Pick Zhask terbukti menjadi senjata strategis yang berhasil membendung agresi Onic dan menciptakan tekanan balik lewat Nightmare Spawn.

Pemilihan Zhask pada MPL ID S15 merupakan sebuah kejutan karena hero ini jarang terlihat di panggung MPL dalam beberapa patch terakhir.

Kairi sempat mengamankan Turtle pertama, namun dominasi EVOS mulai terlihat saat Alberttt berhasil melakukan eksekusi bersih terhadap Kiboy dan Savero. Dengan rotasi cepat dan positioning presisi, EVOS unggul dalam setiap teamfight. Zhask milik SwayLow menghadirkan zoning damage yang mematikan, mempersempit ruang gerak Onic.

Memasuki Mid Game, EVOS memimpin dari sisi gold dan kontrol map memasuki mid game. Alberttt terus mengganggu jungle milik Kairi, membuat Hayabusa kehilangan pengaruhnya. Zhask semakin kuat dengan item Dominator’s Descent, menjadikannya sulit di takedown. Onic pun kesulitan meladeni teamfight karena minimnya crowd control.

Dengan power spike Harith dan Zhask, EVOS menutup game dengan sangat dominan. Tanpa perlawanan berarti, mereka mengamankan Lord pertama dan menghancurkan base Onic secara sistematis. Alberttt dan SwayLow tampil sebagai bintang utama dengan kontribusi kill dan zoning yang luar biasa.

Baca Juga: Hasil Geek Fam vs NaVi MPL ID S15 Minggu Kelima Hari Pertama

Game 2: Granger Bersinar, Onic Tak Mampu Bangkit

Game kedua masih menunjukkan dominasi EVOS, meskipun Onic sempat unggul dalam early game. Komposisi hero berbeda kembali menjadi penentu, di mana Evos memanfaatkan crowd control kuat dan makro permainan yang matang.

Onic memilih Joy (Kairi), Irithel (Savero), Hilda (Kiboy), dan Valentina (Sanz), sedangkan EVOS kembali menampilkan Zhask (SwayLow), Granger (Erlan), dan Hylos (Kyy) sebagai komponen pertahanan dan zoning. Onic mencoba menekan lewat early game, namun Evos berhasil bertahan dan membaca permainan lawan.

Kairi tampil agresif dengan Joy, menciptakan tekanan besar di jungle EVOS. Namun, tekanan tersebut tak diikuti dengan keuntungan objektif yang signifikan. EVOS tampil sabar dan disiplin, memanfaatkan setiap celah kesalahan dari Onic untuk melakukan counter.

Zhask dan Granger mulai menunjukkan pengaruh besar di pertengahan game. SwayLow dengan Nightmare Spawn menciptakan tekanan luar biasa, sementara EVOS berhasil mengantongi kill krusial terhadap Sanz dan Ryota. Kehadiran Kalea (Natco) dan Hylos (Kyy) semakin mendominasi.

Evos menunjukkan permainan makro yang solid. Mereka hanya memilih teamfight saat cooldown lawan telah habis, dan mampu memanfaatkan positioning yang cerdas. Momentum krusial terjadi saat Sans tumbang di midlane, membuka ruang bagi Evos mengamankan Lord dan melakukan push terakhir yang mengakhiri game dengan skor 2-0.

Kemenangan 2-0 atas Onic menjadi penegasan bahwa Evos bukan hanya kuat secara mekanik, tapi juga unggul dalam strategi dan pemilihan hero. Alberttt membuktikan bahwa dirinya masih menjadi jungler papan atas di MPL ID S15, sementara pick Zhask yang tak terduga dari SwayLow menjadi senjata pamungkas di dua game penting ini.

Rahel Hardono

Rahel Hardono

Seorang casual gamer yang diberi tanggung jawab untuk mengelola kanal Games dan Esports di JendelaIndonesia.id

Related Post

Tinggalkan komentar